Kamis, 17 Februari 2011

Netbook MSI Wind U160 menjanjikan pemakaian selama 15 jam


Seandainya apa yang diklaim dari produk MSI Wind U160 ini benar maka inilah sebuah netbook yang banyak dicari orang.

MSI Wind U160 adalah netbook yang mengklaim dirinya sebagai netbook yang bisa digunakan selama 15 jam dengan menggunakan baterai jenis 6-cells.

 Pencapaian penggunaan selama 15 jam tersebut dikarenakan kombinasi penggunaan prosesor Intel Atom N450 (1,66 GHz) dengan Intel NM10 Express Chipset melalui fitur ECO Turbo Battery.
Selain tahan lama, Wind U160 juga menggunakan layar dengan tambahan Glossy yang menjanjikan gambar yang baik, halus dan no ghosting.
Berikut spesifikasi yang ada:
– Prosesor Intel Atom Pine Trail N450, 1,66 GHz
– Memori DDR 1 GB
– Sistim operasi Windows 7 Starter Edition
– Hardisk 250 GB SATA
– Ukuran layar 10 inch (1024×600, wide)
– Webcam 1,3 MP
– Wifi b/g/n
– 3 buah port USB 2.0
– Aplikasi EasyFace facial untuk sistim keamanan di netbook

MSI Wind U160 akan dijual dengan harga US$ 422,99  (sekitar Rp. 4 jutaan).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar